Reses Di RW 08 Sukamaju Baru, Rienova Manfaatkan Untuk Mendengar Aspirasi Masyarakat

- Senin, 22 Mei 2023 | 13:21 WIB
Anggota DPRD Kota Depok dari Partai Gerindra, Rienova Serry Donie menyampaikan paparan terkait reses di Sukamaju Baru. (beritautama.co.id @Heru Sasongko)
Anggota DPRD Kota Depok dari Partai Gerindra, Rienova Serry Donie menyampaikan paparan terkait reses di Sukamaju Baru. (beritautama.co.id @Heru Sasongko)


beritautama.co.id - Anggota DPRD Kota Depok dari Partai Gerindra, Rienova Serry Donie menggelar reses di lingkungan RT 03/08 Kelurahan Sukamaju Baru, Kecamatan Tapos, Minggu (21/5/2023).

Dalam kesempatan reses tersebut, Rienova Serry Donie lebih banyak memberikan masyarakat untuk menyampaikan keluhan, aspirasi, dan masukan.

"Di sini, saya ingin lebih banyak mendengarkan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat. Karena itu, saya meminta pandangan dari masyarakat," ungkap Rienova yang kembali tampil sebagai Bacaleg DPRD Kota Depok dapil Kecamatan Tapos dan Cilodong.

Baca Juga: Bacaleg PAN Dapil Pancoran Mas, Fitri Hariono Siap Rebut Kembali Kursi Yang Dipinjamkan

Rienova mengutarakan aspirasi pembangunan yang disampaikan bisa berupa fisik dan non fisik, seperti kesehatan, kerohanian, ekonomi, dan pendidikan.

"Apa yang saya dapat dari reses ini akan saya sampaikan melalui Fraksi Partai Gerindra, untuk dilanjutkan ke Pemerintah Kota Depok, lalu dibahas di Badan Anggaran dan tingkatan lainnya agar bisa direalisasikan," tuturnya.

Beragam usulan disampaikan masyarakat RT 03/08 Kelurahan Sukamaju Baru, diantaranya penyediaan kursi tenda yang diperlukan untuk berbagai acara di lingkungan, RTLH, dan lainnya.

Baca Juga: Halal Bihalal Keluarga Besar 3 Dewan Gerindra, Kobarkan Semangat Antarkan Prabowo Jadi Presiden

Hadir dalam kesempatan reses ini Sekretaris Mahkamah DPP Partai Gerindra Maulana Bungaran, Babinsa, Bhabinkamtibmas, ketua RW, ketua RT, dan masyarakat.***

Editor: Heru Sasongko

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Tidar Siap Menangkan Prabowo 2024 di Depok

Selasa, 23 Mei 2023 | 16:47 WIB
X